Menu

Mode Gelap

Hukrim · 25 Feb 2025 08:50 WITA ·

Rutan Malino dan Bapas Makassar Teken Kerja Sama untuk Ketahanan Pangan


Rutan Malino dan Bapas Makassar Teken Kerja Sama untuk Ketahanan Pangan Perbesar

GOWA – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Malino bersama Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Makassar menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dalam rangka mendukung program Asta Cita serta mewujudkan ketahanan pangan, senin(24/2/2025).

Acara yang berlangsung di lahan pertanian Rutan Malino, Lembanna, Kabupaten Gowa, dimulai pukul 09.00 WITA dengan sambutan dari Kepala Rutan Kelas IIB Malino, Dedy Sutriady Rijal, serta Kepala Bapas Kelas I Makassar. Setelah itu, kedua belah pihak menandatangani perjanjian yang menegaskan komitmen mereka terhadap program ini.

Sebagai simbol kerja sama, Kepala Bapas Kelas I Makassar menyerahkan cendera mata kepada Kepala Rutan Malino. Selain itu, kelompok tani binaan rutan menerima bibit wortel yang akan dibudidayakan di lahan pertanian rutan.

“Kami berharap kerja sama ini dapat memberikan manfaat nyata bagi warga binaan, khususnya dalam pembinaan kemandirian di sektor pertanian. Ini merupakan langkah konkret dalam mendukung ketahanan pangan,” ujar Kepala Rutan Kelas IIB Malino, Dedy Sutriady Rijal.

Setelah penandatanganan, acara dilanjutkan dengan penanaman bibit wortel oleh perwakilan kelompok tani. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung lancar dan mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak.

Ke depan, program ini akan dimonitor dan dievaluasi secara berkala guna memastikan implementasinya berjalan optimal serta memberikan dampak positif bagi warga binaan dan masyarakat sekitar.

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Paman Rudapaksa Keponakannya Sendiri, Kasusnya Mandek di Polrestabes Makassar

7 Mei 2025 - 20:51 WITA

Modus Penipuan Surat Pengadilan Palsu

7 Mei 2025 - 10:32 WITA

Dukung Ops Pekat Lipu 2025, Polsek Sanggalangi’ Gerebek Judi Sabung Ayam Amankan 6 Unit Sepeda Motor

5 Mei 2025 - 13:09 WITA

Amankan Seorang Mucikari, Resmob Polres Toraja Utara Kembali Ungkap Kasus TPPO Gunakan Aplikasi Hijau

4 Mei 2025 - 21:30 WITA

Kacang Kulit Jadi Modus Baru Peredaran Narkoba Yang Berhasil Diungkap Polresta Bandung

30 April 2025 - 11:29 WITA

Kapolrestabes Makassar Pimpin Pemusnahan Barang Bukti Narkotika

30 April 2025 - 08:46 WITA

Trending di Hukrim